Thursday, 23 October 2014

11 Hal Inilah yang Membuat Unta Begitu Istimewa

Posted by armaita at 16:08

Sudah lama saya bertanya-tanya, kenapa Allah menyebut “unta” dalam surat Al-Ghasyiyah ayat 17. Sebegitu wow kah unta sampai Allah menyuruh kita untuk memperhatikan hewan tersebut?


Rasa penasaran saya pun akhirnya terjawab berkat mengikuti kajian umum Selasa sore (14/10) yang diselenggarakan oleh rohis  jurusan. Menurut Bapak Rohani, selaku pembicara (sekaligus dosen wali saya :3), ini nih alasannya :

1. Hewan besar yang jinak
Ya, meskipun badannya tinggi besar, unta adalah hewan yang jinak dan bisa diternakkan. Unta juga manut saja ketika digunakan sebagai kendaraan oleh manusia.

2. Mampu bertahan di gurun pasir yang panas
Unta dikenal sebagai hewan gurun karena kemampuannya bertahan hidup di kondisi alam yang sangat ekstrim tersebut, bahkan sampai delapan hari delapan malam. Kaki unta yang panjang membuat badannya berada cukup jauh dari permukaan gurun, membantunya terhindar dari panas.

3. Punuk di punggung
Punuk unta yang sangat khas itu ternyata berisi cadangan makanan (lemak) yang bisa digunakan ketika unta menempuh perjanan jauh dan tidak mendapat makanan.

4. Galon air
Unta mampu menyimpan air dalam jumlah banyak, mencapai sepertiga dari total berat tubuhnya. Lebih dari itu, unta bisa minum 130 liter air hanya dalam waktu 10 menit!

5. Pencerna duri
Tanaman gurun umumnya bertekstur kasar, cenderung berduri. Ajaibnya, mulut, gigi, dan tubuh unta didesain sedemikian rupa oleh Allah sehingga mampu mencernanya.

6. Kaki anti selip
Telapak kaki unta berbentuk segitiga, di mana bagian depannya lebih lebar dibandingkan bagian belakang, berfungsi sebagai anti selip ketika berjalan di atas pasir yang licin.

7. Dua lapis kelopak mata
Unta mempunyai dua lapis kelopak mata, transparan dan nontransparan. Fungsinya pun berbeda. Kelopak mata unta yang transparan digunakan ketika ada badai pasir, sehingga unta tetap bisa melihat tanpa perlu takut matanya akan kemasukan pasir.

8. Menghasilkan susu segar
Kabarnya nih, minum susu unta secara teratur dapat meningkatkan kekebalan tubuh, mengatasi masalah osteoporosis, mengontrol diabetes tipe 1, dan meningkatkan fungsi otak pada penderita autis.

9. Terapi urin
Air kencing unta bisa digunakan untuk berbagai terapi. Bahkan kabarnya, bisa untuk mengilapkan rambut. Tertarik mencoba? :D

10. Meracik vitamin sendiri
Di dalam tubunhya, unta bisa meracik vitaminnya sendiri, seperti vitamin C, A, B2, dll.

11. Leher ‘sembelihable'
Karena leher unta diciptakan dengan bentuk yang mudah disembelih, maka hewan ini langsung bisa disembelih dalam posisi berdiri.

0 comments:

Post a Comment

 

A Small Town Girl Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos